Connect with us

Nasional

Menakar Peluang Terpilih Kader Muhammadiyah, Tema Diskusi Politik PDPM Makassar

Published

on

Kabarpolitik.com, MAKASSAR — Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kota Makassar menggelar diskusi politik yang cukup menarik disaksikan. Kegiatan dijadwalkan berlangsung di Studio Mini Harian FAJAR, Minggu (17/3/2019) besok siang, mulai pukul 14.00 Wita.

Ketua Panitia, Kasri Riswadi, menyampaikan, diskusi kali ini akan membahas terkait pemilihan calon legislatif dan calon senator di Sulsel, khususnya dari kader Muhammadiyah. Tema yang diangakat adalah Menakar Peluang Terpilih Kader Muhammadiyah.

“Tema ini sengaja kita angkat dalam diskusi karena politik adalah bagian tak terpisahkan dalam perjalanan bangsa Indonesia. Kader Muhammadiyah, bahkan sejak berdirinya, memang banyak bergerak di bidang politik. Bukan hanya bergerak di bidang pendidikan dan dakwah saja,” katanya.

Diskusi ini menghadirkan tiga pembicara yang sudah cukup dikenal publik. Masing-masing Direktur Indikator Politika Indonesia (IPI), Suadi Idris Amir, pengamat politik dan kebangsaan, Dr Arqam Azikin, dan praktisi media sosial, Ilham Akbar. (sam)

source

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *