Connect with us

Internasional

Viral Video Sebut Batik Kerajinan Tradisional China, Begini Ceritanya

Published

on

Kabarpolitik.com – Media China, Xinhua News, buat geger. Pasalnya, media China ini menyebut bahwa batik adalah kerajinan tradisional yang umum di kalangan kelompok etnis di Cina dan sudah ada di negara itu sejak lama.

Dalam video berdurasi 49 detik itu, akun Twitter @XHNews menuliskan ” Batik adalah kerajinan tradisional China” di pembuka video.

“Ini biasanya digunakan oleh kelompok etnis minoritas yang tinggal di Guizhou dan Yunan. Lihatlah bagaimana kerajinan kuno berkembang di zaman modern,” tulis media itu di Twitternya, @XHNews, Minggu (12/7/2020).

Dalam videonya menampilkan seorang pengrajin yang menggambar motif batik di sebuah kain. Beragam motif digambar seperti hewan dan tumbuh-tumbuhan, serta ukiran-ukiran khas batik. Cara menggambar batiknya juga memakai canting, meski bentuk alatnya sedikit berbeda.

“Batik adalah kerajinan tradisional yang umum di kalangan kelompok etnis di China. Menggunakan lilin leleh dan alat seperti spatula, orang mewarnai kain dan memanaskannya untuk menghilangkan lilin. Lihatlah bagaimana kerajinan kuno berkembang di zaman modern. #AmazingChina,” lanjut teks di video Xinhua.

Selain di kain, terlihat pula seorang wanita yang menggambar motif batik di sebuah bucket hat. Motif batik ini bergambar bunga. Kemudian ditunjukkan juga proses pembuatan batik celup yang menghasilkan motif bergambar burung.

Hingga saat ini, cuitan tersebut mendapat 1.300 lebih komentar, dan 862 likes.

Seorang warganet dengan akun @srinidhi24 menjelaskan bahwa batik berasal dari Pulau Jawa di Indonesia lalu produknya menyebar seantero Asia sampai India dan China. Ia juga mengimbau, “Jangan mengaku ini asli China. Ini dari zaman dahulu yang DITIRU China.”

“Diam!!!,” tulis akun @gilangprakosa sembari mengunggah laman google yang berisikan tentang batik.

“Di Tweet nya ga ada kata “Originated From China” cuma traditional Craft Common. Jadi menurut gw ini yg nulis berita ga tau apa apa tentang batik dan sejarahnya, asal jeplak aja ngejar tayang.” timpal akun @peoplejustice1.

https://platform.twitter.com/widgets.js

Diketahui, mengutip laporan China Highlight dikutip dari CNBC, budaya membatik dan kerajinan batik mamang juga ada di Negeri Tirai Bambu.

Metode membatik atau melukis kain dengan cairan lilin (wax printing) merupakan salah satu dari tiga metode kerajinan China kuno dalam memproduksi tekstil. Proses membatik sendiri biasanya merupakan proses mewarnai kain polos dengan banyak warna dan corak dengan tahapan tertentu shingga menghasilkan corak khas.

“Pencetakan batik adalah metode pemblokiran pewarna mekanis di mana cairan lilin panas diterapkan, seringkali dalam bentuk pola geometris atau representasi artistik (mulai dari bunga hingga wajah manusia), ke bagian kain yang dipilih,”jelas China Highlight dalam laporannya.

Source

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *