Politainment
Prahara Rumah Tangga Kapten Vincent, Istri Beberkan Fakta: Kaget Lihat Beginian

KABARPOLITIK.COM, JAKARTA — Prahara rumah tangga Kapten Vincent Raditya dan istrinya Novita Condro kian memanas.
Setelah Kapten Vincent Raditya membongkar perselingkuhan istrinya dan membeberkannya di dunia maya.
Seperti tak mau kalah Novita juga mengunggah semua chat suaminya dan membeberkan perilaku kasar sang suami kepadanya. Di dalam unggahannya itu, Novita Condro memergoki suaminya menyimpan kondom dalam tasnya selama bertugas.
Novita seakan mengisyaratkan suaminya itu selingkuh dan kondom itu sebagai balasan atas kekesalan pada dirinya.
“Kaget dong malem pulang liat beginian. Jadi maksudnya apa? have to pay itu ini?,” Kata Novita.
Tangkapan layar yang diunggah Novita berisi chat bersama suaminya. Dalam unggahan tersebut terlihat Kapten Vincent kesal dengan Novita karena sudah tidak care dengan rumah tangganya.
“..Sekarang udah keliatan makin gak care malah pergi-pergi, happy-happy sendiri.” tulis Captain Vincent dengan huruf caps lock dilansir dari instagram Novita Condro pada Selasa 27 April 2021.
“Besok gue gak tinggal di rumah, besok gue cari apartement. Bajin*** lo, udah gak usah chatting, lo tinggal sana, biar gue berani,” tulisnya. (eds)
