Connect with us

Politik

Angka Pengangguran Naik, Cahyo Harjo Prakoso Dorong Program Cipta Lapangan Kerja

Published

on

Meningkatnya jumlah industri dan perusahaan yang tutup membuat angka pengangguran di Jawa Timur, khususnya Surabaya, mengalami lonjakan. Pemerintah Provinsi Jawa Timur terus mendorong tumbuhnya usaha baru, namun sejauh ini belum sebanding dengan bertambahnya jumlah pencari kerja.

Hal ini disampaikan Anggota Komisi E DPRD Jawa Timur, Cahyo Harjo Prakoso, Rabu (2/7/2025). Ia mengaku menerima banyak keluhan dari masyarakat terkait meningkatnya angka pengangguran.

“Ini menjadi catatan penting yang akan kami bahas di Komisi E,” ujarnya.

Politisi Fraksi Gerindra ini optimistis Pemprov Jawa Timur dan Pemkot Surabaya dapat menemukan solusi konkret. Ia juga menilai program hilirisasi yang dicanangkan Presiden Prabowo akan membuka peluang usaha baru.

“Program strategis seperti Makan Bergizi Gratis (MBG) melalui dapur umum atau SPPG juga bisa menyerap banyak tenaga kerja,” jelas Cahyo.

Selain itu, program Koperasi Kelurahan Merah Putih yang akan mulai berjalan bulan ini diharapkan ikut menopang penciptaan lapangan kerja di tingkat lokal.

“Kami juga mendorong kerja sama lintas sektor untuk melahirkan lebih banyak wirausahawan muda. Salah satu cara mengurangi pengangguran adalah dengan menciptakan lapangan usaha baru,” tambahnya.

Ia turut menyoroti Program Link and Match sebagai langkah menyelaraskan kurikulum SMK dengan kebutuhan dunia usaha dan industri (DUDI). Dengan program ini, lulusan SMK diharapkan siap kerja dan langsung terserap industri.

“Harapan kami, berbagai program ini tidak hanya berdampak hari ini, tapi juga menurunkan angka pengangguran dalam jangka 5 sampai 10 tahun ke depan,” tutup Cahyo.

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *