Politik
Beri Inspirasi Kepada Para Pemuda, Donny Imam Priambodo Ingin Ekonomi Nasional Meningkat
Jakarta – Di sela-sela aktivitasnya sebagai anggota DPR Komisi XI yang membidangi keuangan, perencanaan pembangunan dan perbankan, Donny Imam Priambodo saat ini tengah memiliki kesibukan sebagai dosen di Cyber Business Campus. Dia mengaku hal ini merupakan upayanya untuk menggerakkan pemuda Indonesia dalam persoalan bisnis. Dengan memberikan wawasan yang lebih luas kepada mereka, maka ekonomi Indonesia di masa mendatang tentu akan lebih baik lagi.
Donny yang juga Calon Anggota DPR RI Dapil Jateng III No Urut 9 dari Partai Nasdem ini mengatakan, dengan meningkatnya ekonomi nasional, tentu akan sangat mendukung tercapainya kesejahteraan bagi seluruh rakyat. Oleh karena itu, Donny mengaku sangat bersemangat saat mengajar atau memberikan materi kepada para mahasiswa, terlebih soal bisnis.
“Saya selalu merasa bersemangat kalau sudah berada di depan para pemuda (untuk memberikan materi, red). Seperti saat saya memberi materi di Cyber Busines Campus misalnya. Sebab saya merasa merekalah yang akan mengembangkan Indonesia ke depan. Merekalah generasi yang akan meneruskan perjuangan orang-orang sebelumnya,” terang Donny, Minggu (18/11/2018).
Kedepan, Donny juga mengagendakan sebuah seminar di Dapil dengan mengundang para pengusaha muda di Jakarta untuk sharing ilmunya di daerah. Hal ini merupakan langkah konkret Donny dalam mengajak para pemuda untuk ikut berpartisipasi dalam menata ekonomi nasional dengan kemampuan yang mereka punya.
Donny juga sangat berharap, setiap pemaparan yang dia berikan dapat menambah wawasan serta dapat memberikan inspirasi bagi para pemuda untuk menyongsong masa depan nanti.
“Harapan saya tidak banyak, bahkan sederhana. Saya hanya berharap apa yang saya berikan kepada mereka dapat bermanfaat, lebih-lebih kepada bangsa Indonesia. Itu saja,” tutur Donny.
Di sisi lain, salah satu mahasiswa bernama Denni Arnanda yang ikut dalam kelas Donny melalui akun instagramnya mengaku bahwa dirinya merasa sangat bangga bisa belajar dengan Donny. Denni berharap, dirinya bisa lebih banyak belajar, berinteraksi, serta bersinergi dengan dosennya itu dalam persoalan bisnis.
“Alhamdulillah bisa belajar dari Pak Donny. Salah satu dosen di Cyber Business Campus. Ga main-main. Bisnis beliau Spare Parts PESAWAT TEMPUR… InsyaAllah bisa lebih banyak belajar, interaksi, dan bersinergi.. aamiin.. Salam Pengusaha!,” tulisnya dengan akun dengan akun @ilmujalanan. (*)