Connect with us

Hukum

HUT Lantas Ke-69, Korlantas Polri Bakti Sosial di Jembatan Lima Tambora

Jakarta – Menyambut Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 yang jatuh pada 22 September 2023, Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menggelar bakti sosial di RT 9/ RW 1, Jembatan Lima, Kelurahan Tambora, Jakarta Barat, Rabu (18/9).

Bantuan sosial berupa 600 paket sembako diserahkan secara simbolis oleh Kabagops Korlantas Polri, Kombes Pol Aries Syahbudin, didampingi oleh Lurah Jembatan Lima, Achmad Bayhaki dan jajaran Korlantas Polri lainnya. Paket-paket ini akan didistribusikan kepada warga setempat yang membutuhkan.

Kombes Pol Aries Syahbudin menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari peringatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-69.

“Hari ini kita melaksanakan kegiatan bakti sosial dalam rangka ulang tahun Hari Lalu Lintas Bhayangkara. Di RW 1 Kelurahan Tambora, Jakarta Barat, kami bersama Pak Lurah dan tokoh masyarakat memberikan 600 paket sembako yang akan didistribusikan kepada warga yang berhak,” ujar Kabagops Korlantas Polri, Kombes Pol Aries Syahbudin.

Lebih lanjut, Kabagops menekankan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk empati Korlantas Polri untuk meringankan beban masyarakat. Ia juga berharap agar hubungan antara Korlantas dan masyarakat dapat terus terjalin dengan baik, khususnya dalam menciptakan keamanan, keselamatan, dan ketertiban lalu lintas.

“Harapan kami, kerjasama antara Polri, khususnya Korlantas, dengan masyarakat akan semakin erat ke depannya, terutama dalam menciptakan keamanan dan ketertiban lalu lintas,” tambahnya.

Lurah Jembatan Lima, Achmad Bayhaki, turut mengapresiasi Korlantas Polri dalam bakti sosial ini. Ia menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Polri, khususnya Korlantas, kepada masyarakat di wilayah Kelurahan Tambora.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada teman-teman Polri, khususnya dari Korlantas Polri, atas kegiatan bakti sosial dalam rangka ulang tahun ke-68 ini. Saya bersyukur teman-teman Korlantas mau melaksanakan kegiatan di wilayah kami untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya di Kelurahan Tambora,” ucapnya.

Ia menambahkan pentingnya menjaga hubungan baik antara Polri dan masyarakat, dengan harapan silaturahmi ini dapat terus berlanjut di masa mendatang. Menurutnya, kegiatan seperti ini merupakan wujud nyata kepedulian Korlantas dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Mudah-mudahan ke depannya kita bisa terus bersilaturahmi dalam rangka mendekatkan antara Polri dan masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan oleh Korlantas untuk membantu dan mengurangi beban masyarakat, terutama di wilayah Jakarta Barat.” pungkasnya.

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *