Connect with us

Daerah

Maknai Peringatan 1 Muharam 1445 H, Marlin Agustina: Momen Perbaiki Diri

Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Marlin Agustina mengajak umat Islam memaknai Tahun Baru Islam 1 Muharam 1445 H/ 2023 M untuk memperbaiki diri dihadapan Allah SWT.

 

“Kegiatan peringatan Tahun Baru Islam ini janganlah kita maknai hanya sebatas kegiatan saja. Akan tetapi, lebih dari itu. Kita harus memaknainya sebagai upaya kita atau momen bagi kita untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, ” kata Marlin dalam keterangannya, Selasa (19/07/2023).

 

Selain itu, Marlin juga mengajak masyarakat untuk menjadikan 1 Muharam sebagai momentum untuk mengintrospeksi diri masing-masing atau muhasabah.

 

“Mari perbaiki diri kita. Amalan apa saja yang sudah kita lakukan di tahun kemarin. Yang sudah baik, harus berusaha lebih baik lagi. Yang tahun kemaren masih malas-masalan baik dalam mencari nafkah dan sebagainya mari tingkatkan lagi semangatnya,” ujarnya.

 

Marlin juga berpesan peringatan 1 Muharam ini harus dijadikan spirit untuk terus menjaga hubungan baik sesama manusia. Terlebih menjelang Pemilu 2024, Marlin berharap kontestasi politik tidak membuat hubungan dengan tetangga, saudara bahkan keluarga sendiri terpecah belah.

 

“Yang paling penting lagi selain Hablum Minallah, Hablum Minannas juga patut kita jaga baik-baik. Menjaga silaturahim, menjaga kerukunan menjadi salah satu tugas kita sebagai seorang muslim di lingkungan masyarakat,” pungkasya.

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *