Connect with us

Politainment

Menjanda, Aura Kasih Tunggu Jodoh dari Allah

KABARPOLITIK.COM, JAKARTA — Aura Kasih mengklaim dirinya telah sah bercerai di mata agama dengan Eryck Amaral, pria asal Brazil yang meninggalkannya sejak setahun terakhir. Menyandang status janda muda, Aura belum kepikiran untuk kembali berumah tangga.

Pelantun lagu Mari Bercinta itu menggelar tanya jawab bersama penggemarnya di media sosial Instagram. Ada yang menanyakan sudah berapa lama dirinya menjanda.

“Mba cantik mau nanya, udah berapa lama sih jadi janda?,” tanya salah seorang netter, dilansir di laman Instagram Aura Kasih, Kamis (11/3/2021).

“Kalau secara agama ya sudah cerai ya. Tinggal tunggu putusan aja,” salip Aura.

Sang suami, Eryck Amaral pergi meninggalkannya saat si buah hati Arabella W Amaral masih berusia 4 bulan. Tak pelak sejak itulah, Aura mengasuh dan membesar Arabella seorang diri. Tak ada nafkah moril maupun materil.

Pada 17 Desember 2020, Aura akhirnya menggugat cerai Erick ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Tak hanya ingin cerai, wanita asal Bandung itu juga menuntut pemeliharaan anak atau hak asuh anak. 

Bintang film Arini tersebut kembali ditanya terkait selera tipikal pria lokal atau bule yang akan dipilihnya kelak.

“Kalau kelak menikah lagi mau sama bule lagi atau lokal aja?” tanya netizen lagi.

“Hahahaha sedikasihnya aja,” seloroh Aura.

(Fajar)

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *