Connect with us

Cek Fakta

Turn Back Hoax: [SALAH] Video “Banten Dilanda Hujan Angin Kencang”

Hasil Periksa Fakta Nadine Salsabila (Universitas Diponegoro)

Hal tersebut tidak benar. Peristiwa yang ada di video tersebut merupakan angin puting beliung yang terjadi di Temanggung pada tanggal 3 Desember 2021.

= = = =

KATEGORI: false context atau konteks yang salah

= = = =

SUMBER:
Youtube
https://archive.md/aIUwG

= = = =

NARASI:

“Baru Saja !! Badai dahsyat Sapu Banten – Hujan Angin kencang Tanggerang Banten Terkini”

= = = =

PENJELASAN:

Beredar sebuah video melalui akun Youtube Alex xa Gokil yang menunjukkan terdapat peristiwa hujan angin kencang. Peristiwa tersebut diklaim terjadi di Tangerang, Banten.

Setelah melakukan penelusuran, hal tersebut tidak benar. Video peristiwa tersebut merupakan angin puting beliung yang terjadi di Temanggung, Jawa Tengah dan bukan di Tangerang. Peristiwa angin puting beliung di Temanggung terjadi pada tanggal 3 Desember 2021.

Dengan demikian, video dari akun Youtube Alex xa Gokil tidak sesuai fakta dan masuk ke dalam kategori false context atau konteks yang salah.

= = = =

REFERENSI:

https://youtu.be/DMbApI5m90g
https://youtu.be/B1pwECnXElc

Penulis: Nadine Salsabila

Editor: Bentang Febrylian

Sumber: turnbackhoax.id

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *