Connect with us

Nasional

Wamenhan RI Berharap Kerja Sama dan Persahabatan RI-UEA Terus Terjaga Dalam Semangat Persaudaraan

Wamenhan RI Berharap Kerja Sama dan Persahabatan RI-UEA Terus Terjaga Dalam Semangat Persaudaraan

 

 

Jakarta – Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) RI M. Herindra mewakili Menteri Pertahanan (Menhan) RI menerima kunjungan President Missiles and Weapon and Strategic Project of EDGE Group Mr. Hamad Al Marar dan Mr. Ahmed Al Sharif beserta delegasi perwakilan dari Lahab dan Caracal Mr. Arafat Al Yafei dan Mr. Hamad Salem Al Ameri bersama Duta Besar Uni Emirat Arab untuk Republik Indonesia Y.M. Abdulla Salem AlDhaheri di Kemhan, Jakarta, Senin (22/8).

Mengawali pembicaraan, Wamenhan RI menyampaikan apresiasi dan ungkapan terima kasih atas kunjungan President Missiles and Weapon and Strategic Project of EDGE Group Mr. Hamad Al Marar beserta delegasi, untuk membahas kerja sama bidang pertahanan khususnya industri pertahanan kedua negara.

Kedua Menteri Pertahanan pada 1 Juli 2022, saat kunjungan Menhan Prabowo ke UEA, telah menandatangani Protokol Kerja Sama di Bidang Industri Pertahanan. Protokol tersebut bertujuan memberikan jalan untuk memajukan dan mengembangkan kerjasama bilateral di bidang industri pertahanan antara para pihak dari kedua negara serta untuk perencanaan dan pengembangan kemampuan industri yang saling menguntungkan.

Kedua negara telah memiliki perjanjian kerja sama pertahanan yakni Nota Kesepahaman antara Kementerian Pertahanan Republik Indonesia dengan Kementerian Pertahanan Uni Emirat Arab tentang Kerjasama di Bidang Pertahanan yang ditandatangani oleh Menteri Pertahanan Republik Indonesia dan Menteri Pertahanan Uni Emirat Arab pada Februari 2020 di Abu Dhabi.(red/kp)

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *