Connect with us

Politik

PPP Kota Depok Salurkan Bantuan ke Cianjur

Published

on

Membantu pemulihan pasca bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur, DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Depok mengirimkan divisi kemanusian dan sejumlah kebutuhan bagi warga terdampak bencana di Cianjur.

Ketua DPC PPP Kota Depok, Mazhab HM mengungkapkan, pihaknya tidak tinggal diam melihat bencana yang menimpa warga di Kabupaten Cianjur. Sehingga, Pengurus DPC PPP Kota Depok berinisiatif menggalang bantuan dari pengurus, kader dan simpatisan partai berlambang Kabah di Kota Depok.

“Alhamdulillah, kepedulian pengurus, kader dan simpatisan PPP Depok begitu tinggi, hingga terkumpul Rp15 juta dan dibelikan kebutuhan bagi warga, khususnya mereka yang masih di pengungsian,” tutur Mazhab dikutip Radar Depok, Senin (28/11).

Dia menjelaskan, bantuan yang dibutuhkan bagi korban gempa di Cianjur, khususnya mereka yang masih mengungsi, yakni selimut, pampers, makanan ringan, air mineral dan kebutuhan lain bagi terdampak gempa di Cianjur.

“Kami berikan bantuan yang memang dibutuhkan warga di sana,” jelas Anggota DPRD Kota Depok ini.

Wakil rakyat dari Dapil Kota Depok I (Pancoranmas) ini melanjutkan, bantuan dikirimkan langsung DPC PPP Kota Depok melalui divisi kemanusiaan ke lokasi bencana di Cianjur yang dipimpin Sekretaris DPC PPP Kota Depok Mamun Pratama.

“Alhamdulillah, kami juga sudah melepas keberangkatan divisi kemanusian dari PPP Depok, mudah-mudahan bantuan yang kami galang dapat meringankan penderitaan serta membantu kebutuhan saudara-saudara kita di Cianjur,” beber Mazhab.

Mazhab yang juga dewan enam periode ini pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran pengurus, kader dan simpatisan PPP Depok yang begitu peduli terhadap warga Cianjur yang masih dalam proses pemulihan, baik fisik, psikis hingga infrastruktur.

“Memang bantuan yang kami kirim tidak seberapa, tapi paling tidak, ini wujud ketulusan dan rasa empati kami terhadap sesama anak bangsa, khususnya mereka yang tertimpa musibah. Warga Cianjur jangan takut dan khawatir, kami dari PPP Depok bersama kalian,” tegas Mazhab.

Dia pun berharap agar bantuan dari divisi kemanusiaan PPP Depok dapat menjadi motivasi bagi seluruh warga Depok untuk membantu terhadap sesama.

“Kami juga akan terus menggalang bantuan sesuai dengan kemampuan dan kapasitas kami. Bagi yang telah berpartisipasi, insha Allah akan dibalas kebaikan yang berlipatganda,” tandas Mazhab.

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *