Connect with us

Cek Fakta

Turn Back Hoax: [SALAH] Video “Laki-laki Tertua di Dunia Saat Ini Usia 250 Tahun”

Hasil periksa fakta Moch. Marcellodiansyah

Faktanya seseorang dalam video tersebut merupakan biksu asal Thailand yang berusia 109 tahun, ia juga tidak tercatat sebagai manusia tertua di dunia. Selengkapnya pada bagian penjelasan.

= = =

Kategori: Konten yang Menyesatkan

= = =

Sumber: Facebook

https://bit.ly/3YFDVf2

Arsip video: https://bit.ly/4fScYeu

= = =

Narasi:

“Manusia tertua dengan usia 250 tahun”

“Laki-laki tertua di dunia saat ini usia 250 tahun”

= = =

Penjelasan:

Artikel disadur dari Kompas.

Beredar sebuah video di Facebook yang menunjukkan seorang laki-laki tua yang diklaim merupakan laki-laki sekaligus manusia tertua di dunia dengan usia 250 tahun.

Namun penelusuran oleh Tim Cek Fakta Kompas.com menunjukkan video dari YouTube Short saluran @nahe_j yang terpublikasi sejak April 2023 menyebut bahwa laki-laki tua tersebut merupakan Luang Pho Yai, seorang biksu asal Thailand yang telah mengabdi selama 77 tahun dan telah menutup usia di umur 109 tahun pada 22 Maret 2022.

Pemeriksa Fakta Mafindo sebelumnya juga telah membantah narasi terkait orang tua di dunia, dalam laporannya disebutkan bahwa catatan Guinness World Record terkait manusia yang juga wanita tertua ialah Jeanne Louise Calment seorang warga Perancis yang meninggal hingga usia 122 tahun, ia lahir tahun 1875 dan meninggal tahun 1997.

Sedangkan laki-laki tertua yang saat ini masih hidup, seperti yang dilansir dari CNN Indonesia, ialah John Alfred Tinniswood asal Inggris yang lahir di Liverpool pada 26 Agustus 1912. Sedangkan manusia tertua yang saat ini masih hidup ialah Maria Branyas Morera, warga Spanyol yang lahir tahun 1907 yang berarti saat ini sudah berusia 117 tahun, ia juga tercatat sebagai wanita tertua yang masih hidup saat ini.

Dengan demikian, video laki-laki yang juga manusia tertua berusia 250 tahun adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

= = =

Referensi:

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/08/12/182500382/-hoaks-manusia-tertua-di-dunia-berusia-250-tahun

https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20240412105717-277-1085545/john-tinniswood-resmi-jadi-pria-tertua-di-dunia

= = =

Sumber: turnbackhoax.id

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *