Connect with us

Hukum

Di Acara Wisuda SMK Nurul Iman, Kapolsek Matraman Berpesan Hindari dan Tidak Lakukan Tawuran

Kabarpolitik.com, Jakarta – Kapolsek Matraman Kompol Suprasetyo  menghadiri acara pelepasan wisuda siswa – siswi kelas XII, SMK Nurul Iman, yang dilaksanakan di GOR Kec Matraman, Jl Balai Rakyat Kel. Utan Kayu Utara Kec. Matraman Jakarta Timur, pada Rabu (05-06-2024).

Dalam giat tersebut selai Kapolsek matraman Kompol Suprasetyo SH hadir juga Wakil Camat Matraman Fauzi, Ketua Yayasan Bapak Drs. H. Chalid Imran, M. M. Pd, Wakil Ketua Yayasan Bapak H. Syamsuddin, SH. MH.

Hadir juga, Pembina yayasan Bapak Widya Sananda, S.H. M.M, dan H. Utun Tarunajaya, Ketua Pengawas Bapak H. Zaini Adly Lubis, S.E dan Jufri Noor, S. PduL, Suku Dinas Jakarta Timur Bapak Drs H. Ismail M.Pd, Kepala Sekolah SMP Nurul Iman Achmad Yani, S.Pd.

Dalam acara tersebut kapolsek Matraman Komprol suprasetyo SH memberikan ucapan selamat atas ketulusannya yang mencapai seratus persen, Kapolsek berharap semoga nanti bisa melanjutkan ketingkat yang lebih tinggi lagi.

Tidak luput juga, Kapolsek Matraman Kompol Suprasetyo SH berpesan kepada semua yang hadir diacara tersebut untuk tidak melakukan tawuran dan kepada para orang tua agar sellau menjaga anak – anaknya.

“Karena apa bila nanti tertangkap dalam tawuran akan ditindak tegas dan sudah tiada maaf lagi karena akan diproses sesuai hukum yang berlaku baik yang dewasa dan yang masih dibawa umur. Sekali lagi saya ingat untuk tidak melakukan tindakan tersebut, diakhiri kata mari kita jaga anak anak kita bersama sama,” pungkas Kapolsek Matraman.

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *