Politik
Ning Dini Bagikan Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu di Probolinggo

KRAKSAAN (4 April): Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Dini Rahmania, melakukan Kunjungan Kerja Sekali Setahun di Rumah Aspirasi Dini Rahmania di Desa Kalirejo, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Rabu (2/4/2025).
Legislator NasDem dari Dapil Jawa Timur II (Probolinggo-Pasuruan) yang akrab disapa Ning Dini itu menyapa puluhan masyarakat kurang mampu di daerah tersebut. Ning Dini juga membagikan puluhan paket sembako kepada tukang becak dan warga kurang mampu lainnya.
Paket sembako yang dibagikan antara lain beras, minyak goreng, gula, dan mi instan.
“Bantuan ini semoga bermanfaat dan bisa meringankan beban ekonomi para penerima,” ujarnya.
Ning Dini mengatakan bahwa apa yang dilakukannya merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu yang ada di Kabupaten Probolinggo.
“Ini salah satu cara kami sebagai wakil rakyat untuk senantiasa hadir dan menjalin kedekatan dengan rakyat yang ada di dapil. Semoga apa yang kami lakukan terus ditingkatkan ke depannya,” kata dia.
(RO/*)
