Connect with us

Hukum

Pendekatan Harkamtibmas, Kapolres Jaktim Ajak Warga Main Adu Tangkas Strategi 

Kabarpolitik.com, Jakarta – Dalam rangka untuk menjaga dan memelihara kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah, sejumlah upaya pendekatan terus digiatkan oleh Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly SIK, MH, MSI.

Salah satunya adalah menyambangi Satkamling yang ada di lingkungan RW 02, Kel. Cipinamg Besar Utara, Kec. Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (28-01-2024) dini hari.

Lewat giat kunjungan tersebut, Kapolres Metro Jaktim yang didampingi oleh Kapolsek Jatinegara Kompol Chitya Intania Kusnita SH, dapat berkomunikasi dan menampung sejumlah permasalahan kamtibmas yang ada dilokasi tersebut.

Dan untuk memperat silaturahmi dalam bingkai menjaga Harkamtibmas, Kapolres Metro Jakarta Timur juga nampak mengajak warga untuk bermain catur. Warga pun begitu antusias mengikuti olah raga adu tangkas strategi itu.

Kapolres Metro Jakarta Timur mengatakan, kehadirannya di tengah-tengah masyarakat itu, dalam rangka melaksanakan giat Operasi Nusantara Cooling System 2023 – 2024 kepada Satkamling.

Selain untuk menjalin tali silaturshmi dengan warga, juga untuk menyampaikan dan memberikan arahan kamtibmas.

Dihadapan Ketua RW 02 dan warga, Kel. Cipinang Besar Utara yang hadir dalam acara itu, Polisi nomor satu di Jakarta Timur itu menghimbau kepada warga untuk berperan aktif menciptakan situasi pemilu aman dan damai.

Serta tidak mudah terprovokasi oleh media sosial yang menyebarkan berita atau informasi hoax, ujaran kebencian antara pasangan calon tertentu.

“Perbedaan pendapat adalah suatu yang wajar, jangan karena perbedaan dukungan, menjadi permusuhan yang berpotensi memecah belah bangsa,” imbuh Kapolres Metro Jakarta Timur.

Kapolres juga menghimbau supaya warga tidak terlibat tawuran dan selalu menjaga kesehatan dengan pola hidup bersih. “Apabila ada kejadian gangguan Kamtibmas, segera hubungi pihak Kepolisian atau Bhabinkamtibmas, Call Center Polsek Jatinegara (021) 8194757,” pinta Kapolres.

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *