Hukum
Polisi Lakukan Pengamanan Pendisitribusian Surat Suara Pemilu
Kabarpolitik.com, Jakarta – Polisi melakukan pengamanan dan monitoring percetakan dan pendistribusian surat suara dalam rangka Operasi Mantab Brata Jaya 2023 – 2024, Pemilu Legislatif, Presiden Dan Wakil Presiden 2024, di PT. Gelora Aksara Pratama Jl Poncol RT.007/09 Kel. Ciracas dan Jl. Industri Rt. 009/03 Kel Susukan Kec.Ciracas, Jaktim, pada Kamis (07-12-2023).
Kegiatan pengamanan tersebut dipimpin oleh AKP Sutrisno, SH dengan melibatkan 11 personel polisi.
Dari hasil koordinasi dengan kepala logistik dan HRD PT. Gelora Aksara Pratama, Ari Wibowo, kegiatan hari Kamis Tanggal 07 Desember 2023, pengiriman surat suara hari ini Kamis tanggal 07 Desember 2023, dikirim ke KPUD Prov. NTT Sebanyak 1 Container, Surat Suara DPD-RI dengan jumlah, 923.329 Ribu lembar. 1.847 Coli/ Kardus. 17.820 Kg.
Dengan rincian, pengisian container, muatan 20 FIT, Nopol B.9440 UIW. Pengawas dari KPU Pusat, Dwi Andayani dan Ratna Yuniarti. Pengawas dari KPU Prov. NTT, Jeffry A.Galla, Adi Wijaya Bakti, dan Ahmad Barwaji. Pengawas dari Bawaslu Prov. NTT, Silvester SJ, James Ratu, dan Aung Liko.
Sekira pukul 15.30 Wib, pemberangkatan pengiriman surat suara ke KPUD Prov.NTT Sebanyak 1 Container, dengan dikawal Mobil Patroli Dit Samapta PMJ, Briptu Hamdan dan Briptu Aldion.
Untuk rencana kegiatan hari Jumat Tanggal 08 Desember 2023, mencetak Surat Suara Pemilu. Pengiriman I Tujuan KPU Kota Jakarta Utara III Gudang Armando Jl Raya Tugu No.7 jumlah, 1.373 667 Lembar dan Kepulauan Seribu jumlah 22.515 Lembar. Pengiriman II ( 1 Container) Tujuan KPU Prov. NTT Jumlah 870.697 Lembar.