Connect with us

Nasional

Suporter Persija Tewas, Ferry Batara: Ini Pukulan untuk Sepakbola Indonesia

Kabar duka datang dari dunia sepakbola. Seorang suporter Persija Jakarta, Haringga Sirila tewas setelah dikeroyok sekelompok orang yang diduga dilakukan oleh sejumlah oknum bobotoh jelang laga antara Persib vs Persija di area Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung, Minggu (23/9) kemarin.

Meninggalnya Hariangga Sirila tentu saja membuat duka mendalam bukan hanya bagi suporter The Jakmania tertapi juga seluruh pecinta sepakbola di tanah air.

Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPR RI Dapil Jawa Barat (Jabar) VI (Kota Depok-Kota Bekasi), Ferry Batara mengungkapkan rasa prihatinnya karena kejadian semacam itu masih terjadi di negara ini. Ia mengatakan kejadian tersebut merupakan pukulan untuk persepakbolaan nasional.

“Mendengar kabar ini saya merasa terpukul. Sebagai pecinta sepakbola merasa sedih masih ada suporter yang tega menghabisi nyawa seseorang hanya karena beda pilihan,” ungkap Ferry Batara saat dimintai tanggapannya, di Kota Depok, Senin (24/09/2018).

Caleg yang maju dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu pun mengucapkan turut berduka kepada keluarga korban. Ia berharap pihak keluarga atau pun pendukung Persija tidak menyimpan dendam.

“Saya juga ingin mengucapkan turut berduka cita semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” ungkap Ferry Batara.

Meski demikian, Ferry Batara tetap meminta penegak hukum untuk mengusut tuntas kejadian tersebut dan menghukum pelaku dengan seberat-beratnya. Agar kejadian itu menjadi pembelajaran kepada seluruh suporter klub di Indonesia untuk tidak berlaku anarkis lagi.

“Semoga masalah ini cepat diselesaikan. Mudah-mudahan kejadian ini menjadi pembelajaran untuk kita semua, bahwa tidak ada yang lebih penting dari apapun dibanding menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan. Kita boleh beda pilihan tapi jangan sampai perbedaan membuat kita menghalalkan nyawa lawan,” pungkasnya. (kp)

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *