Connect with us

Pemerintahan

Wapres Pastikan Salat Idulfitri 1446 Hijriah di Jakarta

Published

on

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming mengungkapkan bahwa dirinya akan melaksanakan Salat Idulfitri 1446 Hijriah/2025 M di Jakarta.

Hal tersebut ditegaskan Wapres saat menjawab pertanyaan awak media usai meninjau kegiatan Pandai (Program Nasional Digital AI) di SMA Negeri 66 Jakarta, Jl. Bango III No. 71, Pondok Labu, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (12/03/2025).

Setelah salat, mantan Wali Kota Solo tersebut berencana melakukan silaturahim dan halal bihalal dengan Presiden Prabowo Subianto sebelum pulang kampung ke Solo, Jawa Tengah.

“[Salat Ied] di Jakarta. Yang jelas, nanti lebaran saya harus sungkem ke Pak Presiden dulu, baru pulang kampung,” ungkap Wapres.

“Yang penting sungkem ke Pak Presiden dulu, baru pulang kampung,” tegasnya lagi.

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *