Politik
Pilwako Batam 2024: Mengapa Harus Marlin Agustina?

Pelaksanaan Pemilihan Walikota Batam (Pilwako) Batam 2024 memang masih setahun lebih. Tetapi di lapangan sudah ramai menjadi perbincangan warga. Di kedai-kedai kopi sampai di rumah-rumah, para warga mulai membincangkan sosok-sosok yang tepat untuk memimpin Batam pasca Walikota Batam Haji Muhammad Rudi atau HMR mengakhiri jabatannya setelah 2 periode menjabat.
Yang menarik dari perbincangan warga tersebut bukan Wakil Walikota (Walkot) Batam Amsakar Achmad yang diharapkan menjadi pengganti HMR. Padahal Amsakar adalah sosok yang 2 periode mendampingi HMR. Alasan yang berkembang di masyarakat, mereka menilai Amsakar bukan sosok yang tepat memimpin Batam ke depan. Mereka menganggap tidak merasakan kinerja dari Amsakar selama 2 periode menjadi Walkot Batam. Mereka menilai yang bekerja keras selama ini hanyalah HMR.
“Setelah Amsakar muncul di media sosial dan mengaku dirinya dibatasi kegiatannya oleh pemko Batam, dari situ kami tahu kalau berarti Amsakar tidak berperan dalam pembangunan Kota Batam selama ini, berarti Pak HMR sendirian dia kerja keras,” ujar Frengki kepada media, Rabu (19/7).
Frengki menyebut pada akhirnya yang diharapkan memimpin Batam ke depan adalah Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Marlin Agustina.
Mengapa harus Marlin?
Masyarakat menilai Marlin adalah sosok yang tepat memimpin Batam ke depan. Alasannya Marlin dinilai sudah lebih terbukti kinerjanya selama menjadi Wagub Kepri. Marlin adalah istri dari HMR yang sudah tentu akan meneruskan kinerja sukses dari Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Kepri tersebut.
“Ya kalau Bu Marlin jadi Walikota Batam, program yang sukses dikerjakan Pak HMR akan berlanjut. Sudah pasti itu,” pungkasnya.
