Connect with us

Politik

Presiden Prabowo Subianto Resmikan Layanan Bank Emas Perdana di Indonesia

Published

on

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, meresmikan layanan bank emas perdana di Indonesia yang melibatkan dua Badan Usaha Milik Negara (BUMN), yaitu Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia. Peresmian ini berlangsung di Jakarta, Rabu (26/2/2025).

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, pada siang ini, hari Rabu, 26 Februari 2025, saya Prabowo Subianto, Presiden Republik Indonesia, dengan ini meresmikan layanan bank emas Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia,” ujar Prabowo dalam acara Peresmian Layanan Bank Emas Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia.

Prabowo menyatakan bahwa penantian panjang Indonesia untuk memiliki bank emas akhirnya terwujud. Ia menilai ini sebagai momen penting menjelang perayaan 80 tahun kemerdekaan Indonesia pada 2025. Selain itu, Indonesia kini tercatat sebagai pemilik cadangan emas terbesar keenam di dunia.

“Menjelang 80 tahun kita merdeka, dengan bangga pertama kali dalam sejarah, bangsa Indonesia yang punya cadangan emas keenam terbesar di dunia untuk pertama kali akan memiliki bank emas,” kata Presiden.

Beliau juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk merealisasikan layanan bank emas ini.

Presiden Prabowo mengakui bahwa pendirian layanan bank emas di Indonesia memerlukan persiapan yang matang dan tidak sebentar. Diperlukan waktu sekitar empat tahun hingga layanan tersebut akhirnya dapat diresmikan. Dalam kesempatan tersebut, Prabowo juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden RI ke-7, Joko Widodo (Jokowi), atas kontribusinya.

“Saya paham bahwa persiapan bank emas ini memakan waktu cukup lama. Kalau tidak salah lebih dari 4 tahun. Takdir saya bahwa saya yang meresmikan. Sekali lagi saya harus ucapkan terima kasih, Pak Jokowi,” tambahnya.

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *